Gotong royong bersih pantai dalam rangka Hari Nusantara 2015

Banda Aceh – Wali Kota Banda Aceh Illiza Saaduddin Djamal bersama Menteri ESDM Sudirman Said dan Menteri PPN/Kepala Bappenas Sofyan Djalil ikut memungut sampah di pesisir pantai di kawasan sekitar komplek Makam Syiah Kuala, Sabtu (12/12/2015).

Acara bertajuk Gerakan Bersih Pantai (Pesisir Berseri) dan Penanaman Mangrove itu merupakan salah satu rangkaian peringatan Hari Nusantara 2015 yang dipusatkan di Pelabuhan Pendaratan Ikan (PPI) Lampulo, Banda Aceh. Puncak Hari Nusantara ke-15 sendiri akan digelar Minggu (13/12) dan akan dihadiri langsung oleh Wapres RI Jusuf Kalla.

Selain di Pantai Syiah Kuala, kegiatan yang diikuti oleh ribuan PNS, pegawai kontrak Setda Aceh dan Pemko Banda Aceh serta masyarakat ini dilaksanakan pada dua zona kawasan pantai lainnya yakni di Pantai Alue Naga dan kawasan Gampong Jawa.

DSC04114

Seremonial acara ditandai dengan penyerahan perlengkapan dan peralatan gotong royong serta bibit Mangrove oleh kedua menteri Kabinet Kerja pemerintahan Jokowi-JK ini kepada perwakilan masyarakat setempat. Dari unsur pejabat Pemko Banda Aceh lainnya, turut hadir pada acara itu Wakil Wali Kota Zainal Arifin dan Sekda Bahagia.

Sudirman Said di sela-sela gotong royong massal bersama masyarakat itu mengatakan, rangkaian peringatan Hari Nusantara telah dimulai sejak awal tahun dengan beragam kegiatan di antaranya seminar terkait laut dan energi, dan aneka perlombaan di seluruh Indonesia.

“Gerakan Bersih Pantai ini harus dibudayakan dan dibiasakan, guna mendukung program Presiden Jokowi untuk menjadikan laut sebagai halaman depan Indonesia. Untuk itu, kita harus jaga selalu kebersihannya sehingga bisa menjadi tempat untuk berbagai aktivitas masyarakat.”

Terkait kesiapan puncak acara Hari Nusantara besok, ia mengharapkan bisa berlangsung lancar karena tim sudah bekerja maksimal sejak jauh-jauh hari. ”Pokoknya kita kerja terus untuk masyarakat, dan hari ini kita bersiap untuk memperingati Hari Nusantara,” pungkasnya.

Di tempat yang sama, kesiapan menggelar event berskala nasional tersebut juga juga dinyatakan oleh Sekda Aceh Dermawan dan Wali Kota Illiza. “Persiapannya kita lihat cukup baik, insyaallah besok bisa berlangsung sukses,” kata Illiza. (Jun)

http://www.bandaacehkota.go.id