Banda Aceh – Sri Darmawan resmi menjabat sebagai Keuchik Gampong Lampoh Daya periode 2017-2023. Pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan Sri Darmawan dipimpin oleh Camat Jaya Baru Saiful Azhar, Senin (24/7/2017) di Meunasah Baburrahman, Lampoh Daya.
Turut hadir pada acara tersebut Wali Kota Banda Aceh Aminullah Usman, Wakil Wali Kota Zainal Arifin, dan Ketua DPRK Banda Aceh Arif Fadillah. Sebelum acara pelantikan, terlebih dahulu digelar prosesi peusijuek terhadap Amin-Zainal beserta istri oleh sejumlah ulama di halaman meunasah.
Sri Darmawan diangkat sebagai Keuchik Lampoh Daya berdasarkan SK Wali Kota Banda Aceh Nomor 255 Tahun 2017, menggantikan Pj Keucik Agusni. Pada kesempatan itu juga dilantik Ketua TP PKK Gampong Lampoh Daya Nurmina menggantikan ketua sebelumnya Mutiawarni.
Mengawali sambutannya usai pelantikan, Wali Kota Aminullah mengucapkan selamat kepada Sri Darmawan yang telah dilantik sebagai Keuchik Lampoh Daya untuk periode enam tahun ke depan. “Semoga amanah ini menjadi berkah bagi kita semua dalam membangun Gampong Lampoh Daya,” katanya seraya mengucapkan terima kasih kepada Pj Keuchik Agusni atas pengabdiannya selama ini.
Selanjutnya, Aminullah menyampaikan beberapa pesan kepada Keuchik Lampoh Daya yang baru. “Pertama, bekerjalah dan laksanakan tugas dengan sungguh-sungguh dan penuh tanggung jawab sesuai dengan fungsi dan tugasnya. Memenuhi tuntutan serta harapan masyarakat gampong Lampoh Daya terkait peningkatan pelayanan, sangat dipengaruhi pada kinerja keuchik dan jajarannya.
“Kedua, sebagai unsur pemerintahan gampong, Keuchik dan Tuha Peut merupakan mitra. Untuk itu Keuchik harus dapat membangun komunikasi yang harmonis dengan Tuha Peut Gampong, sekaligus bersinergi dengan tetap melakukan koordinasi maupun konsultasi serta bekerjasama dalam penyelenggaraan pemerintahan, pelaksanaan pembangunan serta pembinaan kemasyarakatan di gampong.”
“Ketiga, agar kiranya Pak Keuchik dapat menggalakkan upaya pemberdayaan seluruh komponen yang ada di gampong baik kelembagaan kemasyarakatan maupun warga gampong secara keseluruhan, sehingga akan mendorong terwujudnya kemandirian gampong baik dari aspek sosial maupun aspek ekonomi,” pesannya.
Aminullah juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh masyarakat Gampong Lampoh Daya yang telah sukses melaksanakan Pemilihan Keuchik beberapa waktu yang lalu dengan aman dan tertib tanpa ada gesekan. “Pemilihan Keuchik hanyalah proses demokrasi. Tidak ada pihak yang menang maupun kalah. Yang menang adalah seluruh masyarakat Lampoh Daya. Untuk itu, kami berharap kepada seluruh masyarakat gampong, terutama para pemuda untuk dapat mendukung keuchik yang baru dan saling bekerjasama demi memajukan gampong.”
Ia menyebutkan, banyak hal yang dapat dilakukan apabila pemuda gampong dan keuchik saling bersinergi. Di antaranya menggalakkan gotong royong dan memajukan olahraga, seperti Sepakbola dan Voli maupun olahraga lainnya. “Kami yakin di Lampoh Daya ini banyak bibit unggul yang dapat diasah untuk dijadikan atlet yang dapat mengharumkan nama daerah.”
Hal itu, sambungnya, juga sejalan dengan visi ”Terwujudnya Kota Banda Aceh yang Gemilang dalam Bingkai Syariah”, dimana salah satu prioritasnya ialah memajukan peranan kepemudaan dan olahraga di Banda Aceh. “Untuk itu kami sangat mengharapkan peran aktif pemuda gampong untuk saling bersinergi dengan pemerintah dalam membangun kota ini,” harapnya pada acara yang ditutup dengan kenduri Kuah Beulangong tersebut. (Jun)