Pelantikan Keuchik Gp. Blang Oi Kec. Meuraxa periode 2019-2025

Banda Aceh – Wali Kota Banda Aceh Aminullah Usman menyatakan dukungannya terhadap program keuchik baru Gampong Blang Oi, Kecamatan Meuraxa, untuk memperluas Masjid Syech Abdurrauf.

Pasalnya, bangunan masjid saat ini tak mampu menampung jumlah jemaah, terutama saat pelaksanaan Salat Jumat dan salat fardhu berjemaah lainnya terutama setiap akhir pekan.

Hal itu disampaikan Wali Kota Aminullah dalam sambutannya pada acara pelantikan Azwir Ardi sebagai Keuchik Blang Oi periode 2019-2025 di halaman masjid dimaksud, Kamis (26/9/2019).

“Masjid ini semakin ramai dikunjungi warga maupun wisatawan untuk beribadah, karena tak jauh dari destinasi wisata Ulee Lheue. Selain itu, kegiatan keagamaan juga aktif digelar di sini. Jadi pantas untuk diperluas,” ungkapnya.

Oleh sebab itu, wali kota mengajak segenap elemen gampong mulai dari tuha peut, kaum ibu hingga pemuda, untuk mendukung program tersebut. “Kalau semua kompak, semua akan lebih mudah. Dari sisi anggaran, kami akan coba perjuangkan pada 2020 nanti,” ungkapnya.

Kepada Keuchik Azwir, ia juga berpesan agar mampu menjaga amanah dari warganya. “Tegakkan syariat Islam, kawal generasi muda dari pengaruh Narkoba sehingga gampong ini bisa menjadi role model di Banda Aceh, Aceh, bahkan nasional.”

“Bangun juga networking yang luas hingga ke pusat guna mempercepat pembangunan gampong. Jangan kesampingkan pula program-program pemberdayaan kaum ibu dan kepemudaan yang menjadi motor penggerak gampong,” pesannya.

Dalam pidato perdanya sebagai keuchik, Azwir Ardi mengatakan prosesi pelantikan hari ini merupakan awal dari perjuangan membangun gampong. “Saatnya kita bersatu, mari bersama membangun gampong kita menjadi lebih baik ke depan.”

Salah satu programnya usai dilantik adalah melanjutkan pembangunan/perluasan masjid kebanggaan warga Blang Oi. “Sabtu-Minggu, masjid ini tak muat lagi menampung jemaah yang membludak karena posisinya yang sangat strategis. Kami mohon dukungan penuh dari Pak Wali,” ungkapnya. (Jun)

https://bandaacehkota.go.id/