Banda Aceh Zona Orange Covid-19

*Wali Kota Minta Warga Tetap Disiplin Laksanakan Prokes*

Banda Aceh – Penanganan Covid-19 di Kota Banda Aceh terus membaik, kini ibukota Provinsi Aceh tersebut berstatus zona orange (terkendali).

Hal itu berdasarkan publikasi Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Nasional, Kamis (27/5/2021) yang disampaikan Juru Bicara Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Aceh, Saifullah Abdulgani (SAG).

Dijelaskan SAG bahwa Peta Zonasi Risiko Covid-19 dapat berubah setiap minggu sesuai dengan dinamika penanganan pandemi di kabupaten/kota.

Wali Kota Banda Aceh Aminullah Usman mengatakan hasil tersebut tentunya tidak bisa dipisahkan dari upaya Pemerintah Kota yang terus rutin melakukan razia protokol kesehatan (prokes) di tempat keramaian.

“Ini tak lepas dari upaya yang dilakukan Pemko Banda Aceh dalam menekan angka covid-19 dengan tak hentinya menggelar razia prokes setiap harinya,” kata Aminullah, Jumat, 28 Mei 2021 di Pendopo.

Namun walaupun demikian, Wali Kota Aminullah tetap meminta warga agar terus mematuhi protokol kesehatan guna menekan angka penyebaran virus corona.

“Jangan lengah, tetaplah terus disiplin menjalankan protokol kesehatan, yaitu tetap menggunakan masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak, serta menghindari kerumunan, kita harap situasi kembali membaik seperti biasanya,” harapnya.

Kadis Kesehatan Kota Banda Aceh Lukman menjelaskan Kota Banda Aceh sebelumya berstatus zona merah berdasarkan pemetaan kondisi penyebaran infeksi covid-19 secara manual.

“Namun status peta zonasi risiko covid-19 tersebut tidak bisa menjadi pedoman, karena dilakukan berdasarkan pemetaan secara manual oleh pihaknya,” jelasnya. (AY)

https://bandaacehkota.go.id