*Wali Kota Ucapkan Terima Kasih Atas Dukungan Forkopimda Aceh dan Banda Aceh*
Banda Aceh – Presiden RI Joko Widodo menyampaikan bahwa Kota Banda Aceh sebagai kabupaten/kota dengan cakupan vaksinasi Covid-19 tertinggi di seluruh Provinsi Aceh. Cakupannya mencapai 61 persen.
Hal tersebut disampaikan Presiden Jokowi dalam pengarahannya kepada Forkopimda Se-Aceh, Kamis 16 September 2021 di Anjong Mon Mata, Komplek Pendopo Gubernur Aceh.
Presiden memaparkan, capaian vaksinasi dosis pertama di Aceh secara keseluruhan masih 28,4 persen. “Yang di atas 50 persen baru satu, yakni Kota Banda Aceh 61 persen.”
“Banda Aceh tertinggi vaksinasi se-Aceh. Lainnya, masih di angka 33, 20, bahkan ada yang baru 12 persen,” katanya seraya menginstruksikan daerah lain untuk mempercepat program vaksinasi.
Namun begitu, ia mengingatkan persentase vaksinasi di Aceh masih paling kecil dibanding provinsi lainnya. “Hati-hati. Saya minta Panglima TNI untuk membantu pangdam, kapolda, pemda, dan dinkes agar target vaksinasi di atas 30 persen di Aceh bisa dicapai,” ujarnya.
Menurut presiden, menyukseskan program vaksinasi hal mutlak yang harus dilakukan oleh seluruh daerah di Indonesia. “Karena vaksin betul-betul merupakan hal yang sangat penting dalam menghambat laju penyebaran Covid-19,” ujarnya lagi.
Usai acara, Wali Kota Banda Aceh Aminullah Usman mengucapkan terima kasih atas apresiasi dari presiden. “Ini akan semakin memotivasi kami untuk membebaskan Banda Aceh dari pandemi Covid-19, sehingga aktivitas masyarakat bisa kembali normal,” ujarnya.
Terima kasih juga disampaikan wali kota kepada semua pihak yang selama ini sudah terlibat dalam pelaksanaan vaksinasi, mulai dari tenaga kesehatan hingga perangkat gampong, “Terutama kepada masyarakat yang sangat antusias datang sendiri tanpa paksaan untuk divaksin.”
Saat ini, ujarnya lagi, Banda Aceh menempati capaian vaksin urutan pertama se-Aceh dengan persentase 61 persen. “Program vaksinasi yang kita lakukan melibatkan seluruh rumah sakit di Banda Aceh, puskesmas, klinik, serta didukung oleh Pemerintah Aceh, TNI, Polri, kejaksaan, dan organisasi masyarakat, masyarakat luas,” ungkapnya.
Turut hadir pada acara pengarahan presiden tersebut di antaranya, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, Wali Nanggroe Aceh Malik Mahmud, Gubernur Aceh Nova Iriansyah beserta unsur Forkopimda Aceh, dan para bupati/wali kota se-Aceh. (Jun)