Lauching RGG di Gampong Lambhuk

Banda Aceh – Setelah sebelumnya melauching Rumah Gizi Gampong atau Rumah Gizi Sehat ( RGG/RGH) di Kecamatan Banda Raya, hari ini (Kamis, 28 Oktober 2021) Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kota Banda Aceh Nurmiati kembali meresmikan Rumah Gizi Gampong yang beralamat di Gampong Lambhuk Kecamatan Ulee Kareng.

Saat Launching tersebut turut hadir, perwakilan SKPD Kota Banda Aceh, Keuchik Gampong Lambhuk Rustam Ab, Ketua PKK Gampong Rahayu Anita, para anggota PKK Kota dan PKK Gampong, serat Unsur Muspika lainnya.

Ketua TP PKK Kota Banda Aceh mengatakan Peresmian Rumoh Gizi Gampong (RGG) ini diharapkan dapat meningkatkan kemandirian gampong dalam melakukan pencegahan dan penanganan stunting dari tingkat paling dasar.

“Sebagaimana kita ketahui berasama, Rumoh gizi gampong ini merupakan salah satu program pemberdayaan masyarakat di tingkat gampong guna menekan kasus stunting pada anak di Kota Banda Aceh. Penanganan stunting ini harus dimulai dari pemenuhan gizi sejak dari masa kehamilan,” ungkapnya.

Oleh karenanya, lanjut Nurmiati, peran seluruh pihak dalam melakukan pencegahan stunting tentu sangat diharapkan. Untuk itu diperlukan kolaborasi, koordinasi dan peran serta semua pihak, dari elemen terkecil hingga elemen tertinggi untuk mencegah stunting.

Ia pun mengigatkan, bahwa Program stunting telah menjadi program prioritas baik di skala nasional, provinsi hingga gampong. Alhamdulillah di Provinsi Aceh, Pencegahan dan penanganan stunting, juga telah diamanatkan oleh Pemerintah Aceh melalui Peraturan Gubernur Aceh Nomor 14 Tahun 2019 tentang Pencegahan dan Penanganan Stunting Terintegrasi di Aceh.

“Oleh karenanya, hadirnya RGG di setiap gampong khususnya Gampong Lambhuk ini, diharapkan mampu memberikan dampak positif bagi masyarakat setempat, sehingga cita-cita Banda Aceh Gemilang untuk mewujudkan generasi yang unggul dengan sumber daya manusia yang berkualitas dapat terwujud,” kata Nurmiati.

Selain membangun Rumoh Gizi Gampong, ada beberapa cara yang dapat dilakukan pengurus PKK maupun masyarakat dalam mencegah stunting. Salah satunya rutin membawa bayi dan balita ke Posyandu. Kemudian, bagi pengurus PKK di seluruh gampong juga harus ikut mensosialisasikan makanan bergizi bagi orang tua maupun anak.

“Kami mengajak para orangtua agar memprioritaskan pemberian makanan bergizi kepada anak-anak berusia balita. kepada ibu hamil kami mengharapkan untuk senantiasa mengkonsumsi makanan bergizi, sebab perkembangan otak anak sudah dimulai sejak dalam kandungan,” ungkap Ketua TP PKK Kota Banda Aceh.

Terakhir, Nurmiati berhara Tim Penggerak PKK Kecamatan kami harapkan pembinaan dilaksanakan secara merata diseluruh Gampong yang ada di kecamatan Ulee Kareng. Agar Rumoh Gizi Gampong di seluruh Gampong yang ada di Kecamatan Ulee Kareng dapat terwujud.

Di samping itu, Keuchik Gampong Lambhuk Rustam Ab dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah perduli dan membina Gampong Lambhuk sehingga hari ini dapat di lauching Rumah Gizi Gampong.

“Alhamdulillah hari ini telah dapat di lauching. Kami mendukung kegiatan Rumah Gizi Gampong dalam menyediakan gizi kepada ibu hamil dan anak, dalam upaya penurunan santhing di Gampong Lambhuk,” pungkasnya. (Mer)