Ketua TP PKK Hadiri Lomba Masak Serba Telur

Banda Aceh – Dusun T Laksamana, berhasil meraih juara pertama pada Lomba Masak Serba Telur yang diadakan oleh Gampong Kampung Mulia, Kecamatan Kuta Alam, Jumat (25/8/2022).

Lomba masak dilaksanakan di halaman kantor keuchik setempat dalam rangka memeriahkan HUT ke-77 kemerdekaan RI. Ada sembilan kelompok ibu-ibu perwakilan dari sembilan dusun dalam Gampong Mulia yang mengikuti lomba masak tersebut.

Penjabat Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Banda Aceh Sri Dewi Kurnilawati usai acara mengucapkan selamat kepada para juara. “Selamat kepada ibu-ibu meraih juara pada Lomba Masak Serba Telur,” ungkapnya.

Sementara itu, Pj Keuchik Gampong Mulia Boy Ferdian pun mengucapkan selamat kepada para juara. “Kegiatan ini baru pertama kali dilaksanakan di gampong ini dan Alhamdulillah mendapat sambutan yang positif dari masyarakat gampong,” ungkap Boy.

Dalam lomba, kata Boy, pihaknya menghadirkan juri dari unsur PKK Kota Banda Aceh, Ir Buraida dan Ahli Gizi dari Puskesmas Kuta Alam, Nusbah. “Pemenang masing-masing kita beri piagam penghargaan dan uang saku,” katanya.

Boy berharap ke depan, siapapun keuchik yang akan terpilih nantinya, lomba ini dapat dijadikan agenda rutin gampong pada tahun-tahun yang akan datang.

Adapun Juara II diraih oleh Dusun Tgk Diblang dan Dusun Malahayati sebagai Juara III. Dusun Tgk Di Leupeu Juara IV dan terakhir Dusun Pocut Meurah Inseun sebagai Juara V. (CM)

https://bandaacehkota.go.id/