BANDA ACEH – Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kota Banda Aceh yang diketuai Hj Nurshanti Mawardy, berhasil meraih juara I dalam lomba kuliner se-Sumatera yang berlangsung di Palembang, Sumatera Selatan. Kabag Humas Pemko Banda Aceh, Drs Mahdi, Jumat (10/12) mengatakan, dewan juri yang berasal dari Jakarta, Surabaya, dan Penang (Malaysia) itu memutuskan TP-PKK Banda Aceh yang mewakili Provinsi Aceh dalam lomba tersebut berhak mendapat juara I, disusul TP PKK Kepulauan Riau sebagai juara II, dan TP PKK Sumatera Utara sebagai juara III.
Dalam lomba kuliner yang bertujuan menumbuhkembangkan masakan/kuliner khas daerah Sumatera untuk mendukung Visit Musi 2010 itu, TP PKK Banda Aceh menyajikan masakan ikan asam keu’eung, roti jala isi kari, dan daging steak kurma. “Penyerahan plakat juara I diberikan oleh Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Sumatera Selatan, Mohd Jhonson kepada ibu Ir Hj Nurshanti Mawardy, Kamis (9/12) lalu,” katanya. Mahdi menambahkan, tahun 2011 mendatang, giliran Kota Banda Aceh yang akan menjadi tuan rumah pelaksanaan kegiatan serupa untuk mendukung Visit Banda Aceh Year 2011.(th)
sumber : http://www.serambinews.com/
Leave a Reply