BPM Aceh Akan Salurkan Sisa Dana BKPG

BANDA ACEH – Badan Pemberdayaan Masyarakat (BPM) Aceh akan segera menyalurkan sisa dana Bantuan Keuangan Peumakmu Gampong (BKPG) tahun 2010 untuk 5.986 gampong di Aceh, akhir Desember ini. Dengan dana sebesar Rp 149 miliar yang bersumber dari Anggaran Pendapatan Belanja Aceh Perubahan (APBA-P) 2010, masing-masing gampong mendapat Rp 25 juta.

Hal itu dikatakan Deputy Tim Leader Regional Managemen Consultan 1 Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Pedesaan (PNPM-MP) Aceh, Ir Muhammad Ismail, Senin (20/12). Menurut Ismail, dana tersebut akan digunakan untuk pembangunan infrastruktur dan perekonomian gampong.

“Misalnya, untuk melanjutkan pembagunan saluran yang belum rampung karena dana sebelumnya tidak cukup. Bisa juga untuk pemberdayaan ekonomi seperti penambahan modal usaha kelompok Simpan Pinjam Perempunan (SPP), atau pinjaman bergulir lainnya,” kata Ismail kepada Serambi.

Menurut dia, dana akan cair Desember ini dimulai dari Dinas Pengelolaan Keuangan dan Kekayaan Aceh, lalu disalurkan ke BPM Aceh selaku SKPA pelaksana. “Setelah itu baru BPM Aceh menyalurkannya ke 5.986 gampong di 18 kabupaten/kota di Aceh melalui rekening masing-masing,” sebut Ismail.

Sementara itu, untuk melakukan pengawasan dan tranparansi dana BKPG, Ismail menyebutkan, ada banyak lembaga yang mengontrolnya. Mulai dari Fasilitator Kecamatan (FK), Fasilitator Teknik (FT), Asisten Fasilitator Kecamatan, kader pembangunan masyarakat desa, keuchik, tuha peut, tuha lapan, masyarakat, pihak kecamatan, muspika, LSM, dan perguruan tinggi.(c47)

sumber : http://www.serambinews.com

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*