PLN Serahkan Taman untuk Pemko

BANDA ACEH – Penjabat (Pj) Wali Kota Banda Aceh Drs T Saifuddin TA, mengharapkan pihak PLN dapat berkoordinasi dengan Pemerintah Kota (Pemko) Banda Aceh, bila ada pengerjaan pembersihan ranting pohon di pinggir jalan, yang menggangu bagian kabel listrik. “Pemko Banda Aceh sangat konsisten terhadap penanaman pohon dan keselamatannya. Ke depan kami harap ada koordinasi dari pihak PLN bila melakukan pemotongan pohon, karena selama ini banyak yang ditebang serampangan,” pinta Saifuddin disela-sela prosesi penerimaan aset taman kota dari PT PLN Aceh ke Pemko Banda Aceh, Rabu (28/3).

Sementara itu, aset taman kota milik PT PLN Aceh di Jalan T Panglima Polem, Peunayong, Banda Aceh diserahkan langsung General Manager (GM) PLN Aceh, Ir Sulaiman Daud, kepada Pj Wali Kota Banda Aceh. Penyerahan aset itu berlangsung di Aula Balai Kota setempat.

“PT PLN ingin sekali berpartisipasi memperindah serta memberi kenyaman untuk Kota Banda Aceh sebagai ibukota provinsi. Kami mempercayakan aset berupa taman kota ini dikelola Pemko Banda Aceh,” kata Sulaiman Daud.(mir)

http://aceh.tribunnews.com

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*